Floreseditorial.com - Setelah 14 hari bertahan di layar bioskop seluruh Indonesia, film "Kuntilanak 3" berhasil menembus angka 1 juta.
Amrit Punjabi selaku produser film
"Kuntilanak 3" mengatakan sangat senang dengan respon baik dari penikmat film Indonesia terhadap "Kuntilanak 3". Baginya, ini merupakan sebuah penanda bahwa masyarakat telah kembali ke bioskop.
"Kami sangat gembira mengetahui film 'Kuntilanak 3' bisa diterima dengan baik dan dinikmati oleh para penonton film Indonesia.
Baca Juga: Skuad Persib Bandung Jalani Tes Kesehatan Songsong Musim Baru
Cocok untuk menemani libur Lebaran bersama keluarga, dan tentu kami merasa sangat senang sekali akhirnya masyarakat Indonesia telah kembali membanjiri bioskop pasca pandemi COVID-19," ujar Amrit dikutip dari siaran resminya pada Sabtu.
"Kuntilanak 3" menceritakan tentang petualangan Dinda di Sekolah Mata Hati. Seusai kepulangannya dari Ujung Sedo, Dinda merasa ada yang berbeda darinya, seolah merasa ada kekuatan lain di dalam dirinya yang tidak bisa dikendalikan.
Sekolah Mata Hati pun hadir dan menjawab semuanya. Di Sekolah Mata Hati, Dinda akhirnya dapat mengendalikan kekuatannya.
Namun di luar dugaan, ternyata sekolah tempat Dinda belajar menguasai kemampuannya ini justru memiliki rahasia besar dan didalangi oleh Kuntilanak yang sangat kuat.
Lima aktor cilik berbakat yang membintangi film "Kuntilanak 3" ini adalah jiwa dari film ini sendiri, sehingga sangat layak dinikmati oleh anak-anak usia 13+.
Artikel Terkait
Miftahul Hamdi Bahagia Bisa Gabung Pss Sleman
Tuchel Ingin Chelsea Tebus Kegagalan Dengan Juarai Piala Fa
Klopp Minta Liverpool Tampilkan Versi Terbaik Saat Hadapi Chelsea
Wujudkan Tatanan Kota yang Indah, Lurah Bangka Nekang Pimpin Kegiatan Sabtu Bersih
Pembunuhan Dini Nurdiani Dilatari Cinta Segitiga, Pelaku Cemburu