Polisi Ringkus Ronaldo dan Ferdy

- Sabtu, 25 Maret 2023 | 20:24 WIB
Ilustrasi pengeroyokan (Istimewa)
Ilustrasi pengeroyokan (Istimewa)

 

Floreseditorial.com- Terduga pelaku berinisial PRB (24) alias Ronaldo bersama seorang rekannya FLM (27), alias Ferdy diduga merendahkan dirinya ke taraf infrahuman lantaran menyelesaikan sebuah persoalan dengan cara kekerasan.

Akibatnya, kedua terduga pelaku yang berasal dari Kabupaten Alor dan berstatus sebagai mahasiswa diringkus pihak kepolisian.

"Atas kejadian tersebut dua orang pemuda yang diduga sebagai pelaku pengeroyokan diamankan dan telah dibawa ke Polsek Kelapa Lima guna kepentingan pemeriksaan lebih lanjut,” ujar Kapolsek Kelapa Lima, AKP Jemy O. Noke, SH saat dikonfirmasi Jumat (24/3/2023).

Baca Juga: Yuk Intip 4 Tips Membuat Wajah Glowing Tanpa Menguras Dompet Berikut Ini

Dua orang pemuda yang diduga sebagai pelaku kemudian diamankan dalam sel Polsek Kelapa Lima sambil menunggu proses hukum lebih lanjut.

"Kasusnya masih ditangani penyidik Reskrim Polsek Kelapa Lima. Saksi-saksi sudah diperiksa. Korban juga sudah menjalani visum,” ucapnya.

AKP Jemy O. Noke menambahkan, peristiwa pengeroyokan yang diduga dilakukan terduga pelaku bermula saat korban Rizal Alfred Merukh (30), warga asrama Pelor Jalan Dalek Esa RT 017/RW 006, Kelurahan Oesapa, Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang bersama teman-temannya mendengar ada keributan di sekitar asrama Pelor.

Baca Juga: Yuk Intip Kegiatan Unik Shireen Sungkar Bersama Anaknya di Bulan Ramadhan, Cocok Jadi Panduan

Korban melihat kalau saat itu terlapor dan beberapa rekannya menahan korban tanpa alasan yang jelas.

Tindakan terlapor cs menahan korban memicu terjadi pertengakaran di sekitar asrama Pelor.

Terlapor cs langsung memukul dan mengeroyok korban hingga korban mengalami luka pada hidung dan mengeluarkan darah.

Baca Juga: Berikut Ini 5 Kebiasaan Sehat yang Ampuh untuk Menambah Berat Badan Kamu Loh Guys, Yuk Simak Sekarang!

Korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Drs. Titus Uly Kupang untuk divisum.

Halaman:

Editor: Vinsen Huler

Sumber: digtara.com

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X