Floreseditorial.com - Sebanyak sepuluh unit rumah termasuk satu Kantor Kelurahan Tompo Balang hangus dilalap si jago merah dalam kebakaran di Jalan Kangkung Timur dan Jalan Bawakareng, Kecamatan Bontoala, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
"Jumlah armada dikerahkan untuk memadamkan api, sebanyak 28 unit dengan jumlah personel 90 orang. Objek terbakar rumah tinggal, kantor dan rumah kos," ujar Kepala Dinas Kebakaran Makassar Muhammad Hasanuddin, di Makassar, Selasa.
Sedangkan penyebab kebakaran,
dari dugaan sementara diakibatkan arus pendek listrik di lokasi kejadian.
Baca Juga: Polda Jateng Klaim Penerapan ETLE turunkan 7 Persen Kasus Kecelakaan
Tidak ada korban jiwa dalam musibah itu, namun kerugian ditaksir ratusan juta rupiah. Pihak kepolisian masih menyelidiki penyebab pasti kebakaran.
Informasi kebakaran
yang masuk di posko Damkar pada pukul 10.00 WITA bahwa terjadi kebakaran
di Jalan Kangkung Timur RT/RW 004/005, Kelurahan Tompo Balang.
Tim langsung bergerak ke lokasi dan api berhasil dipadamkan satu jam kemudian sekitar pukul 11.25 WITA.
Lurah Tompo Balang Muhammad Yunus menuturkan, awal mula api berasal dari belakang kantor lurah kemudian menjalar ke depan kantornya.
Ia pun langsung menelepon damkar untuk penanganan lebih lanjut, namun kantor lurah setempat ikut dilalap api.
Baca Juga: Gonzalo Higuain Putuskan Gantung Sepatu di Akhir Musim Kompetisi MLS
"Jumlah rumah ada 10 rumah termasuk dengan kantor lurah ini terdampak. Kantor ini tidak sampai terbakar habis. Beberapa peralatan administrasi seperti komputer dan lainnya juga sudah kami amankan," katanya pula.
Dampak dari kebakaran
tersebut, kata Yunus, sejauh saat ini belum bisa beraktivitas disebabkan ada beberapa peralatan seperti meja, komputer ikut rusak, bahkan beberapa dokumen dan berkas sebagian sudah terbakar.
"Untuk aktivitas pelayanan tetap akan kami laksanakan setelah penanganan kebakaran
ini. Kami berupaya melaksanakan pelayanan, karena pelayanan publik tidak bisa ditunda kapan pun dimana pun. Sementara ini pelayanan kami pusatkan di posko kontainer Makassar Recover," katanya pula.
Berdasarkan data BPBD Kota Makassar, dampak kebakaran
itu tercatat sembilan unit rumah rusak berat, dan satu kantor lurah.
Sebanyak 20 kepala keluarga (KK) terdampak dengan total 66 jiwa. Kebutuhan mendesak bagi warga terdampak, seperti terpal, selimut, family kit dan sarung.
Artikel Terkait
Paripurna DPR Menyetujui 9 Calon Anggota Komnas HAM 2022-2027, Berikut Daftar Namanya
Ini Alasa DPR Cabut Persetujuan Hakim Agung Sudrajat Dimyati
Bharada E Siap Hadapi Sambo di Persidangan
Pemkab Raja Ampat Gelar Pelatihan dan Sertifikasi Produk UMKM
Digitalisasi Solusi Turunkan Biaya Logistik Pengiriman Antarkota
Gonzalo Higuain Putuskan Gantung Sepatu di Akhir Musim Kompetisi MLS
Polda Jateng Klaim Penerapan ETLE turunkan 7 Persen Kasus Kecelakaan