Rekanan Pegawai Ungkap Alasan Kasi Kepegawaian Dinas PUPR Tak Berkantor, Diduga Tilep Anggaran Pengadaan Baju

- Sabtu, 19 November 2022 | 11:13 WIB
Ilustrasi uang pengadaan baju pegawai (PIXABAY/Ekoanug)
Ilustrasi uang pengadaan baju pegawai (PIXABAY/Ekoanug)

Floreseditorial.com - Kepala Seksi (Kasi) kepegawaian dinas pekerjaan umum dan perumahan rakyat (PUPR) kabupaten Manggarai belakangan kerap menjadi sorotan.

Ulah pegawai berintial AR yang belakangan dikenal sebagai Andi Rendang itu membuat sekda Manggarai Jahang Fansi Aldus harus turun tangan.

Sekda Jahang bahkan memerintah kadis PUPR Manggarai segera mencari tau keberadaan ASN yang bersangkutan dan meminta surat keterangan dokter jika yang bersangkutan memang tengah sakit.

Baca Juga: Kepala Seksi Kepegawaian Dinas PUPR Manggarai Bolos Kerja Selama Dua Bulan

Namun, Kabar terkini yang berhasil dihimpun media, saat ini Andi berada di Labuan Bajo.

Ia ke Labuan Bajo untuk menghindari kejaran pegawai lainnya karena diduga telah menyalahgunakan uang pengadaan baju 150 pegawai dan THL di dinas PUPR Kabupaten Manggarai

Ia disinyalir malu berkantor karena kerap ditanyain perihal baju pegawai yang uangnya telah disetorkan pada dirinya.

Menurut informasi dari seorang rekanan ASN di kabupaten Manggarai, Andi Rendang takut masuk kantor lantaran malu dan takut bertemu dengan pegawai lainnya.

"Saya dapat informasi dari teman-temannya, kalau Andi sekarang ada di Labuan Bajo, tidak tahu dia buat apa di Labuan Bajo," tegas ASN tersebut.

Baca Juga: Buntut Jarang Masuk Kantor, Sekda Fansi Perintahkan Kadis Minta Surat Keterangan Dokter Kasi Kepegawaian

Uang yang sumber dananya dari Bank NTT Cabang Ruteng tersebut lalu dikumpulkan kepada Andi Rendang, untuk dibelikan baju pegawai.

"Mungkin Ia telah menyalahgunakan uang belanja yang bersumber dari Bank NTT cabang Ruteng, yang disalurkan untuk beli seragam lapangan di dinas PUPR kabupaten Manggarai," tukasnya.

Sebelumnya kepala Dinas PUPR Kabupaten Manggarai, Lamber Paput, berdalih bahwa Andi Rendang sedang sakit hingga jarang berkantor.

Namun, dari sejumlah informasi yang dihimpun media, Andi dalam kondisi sehat dan kabur ke Labuan Bajo.

Halaman:

Editor: Redaksi FEC Media

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Pengumuman Untuk Warga NTT, Silahkan Dibaca

Jumat, 24 Maret 2023 | 14:01 WIB

Alur Pendaftaran UTBK SNBT 2023, Simak ya!

Jumat, 24 Maret 2023 | 10:50 WIB

Link Pendaftaran UTBK SNBT 2023, Buruan Daftar!

Jumat, 24 Maret 2023 | 09:59 WIB

Jadwal Lengkap SNBT 2023, Jangan Skip ya!

Jumat, 24 Maret 2023 | 09:55 WIB

Cara Daftar UTBK SNBT 2023, Berikut Ulasannya

Jumat, 24 Maret 2023 | 09:23 WIB

Berikut Materi UTBK SNBT 2023, Simak yuk!

Jumat, 24 Maret 2023 | 09:05 WIB
X